LEBAK, (klausanews.com) – Jasa Raharja Cabang Banten melakukan kegiatan sigap action. Mereka bergerilya mendatangi satu persatu stakeholder Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang berada di wilayah Samsat Bayah.
Petugas Jasa Raharja Cabang Banten, Wildan Hidayatullah mengatakan sigap action ini bertujuan untuk memberikan pelayanan jemput bola untuk BUMN yang berada di wilayah masing-masing samsat Se-Banten.
“Dalam rangka ketaatan pembayaran pajak kendaraan bermotor serta sosialisasi kepatuhan pengemudi kendaraan untuk melengkapi surat-surat kendaraannya seperti STNK dan SIM,”kata Wildan, Rabu, 15 November 2023.
Menurut Wildan, BUMN dengan frekuensi kerja yang tinggi ini berpotensi enggan untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan.
“Maklum tugas BUMN cukup besar di masyarakat seperti PLN, Telkom, pos, Perhutani, Pertamina dan lainnya, jadi makanya kita jemput bola,”katanya.
Kata dia, BUMN yang sudah dijajaki adalah Bank BRI KCP Bayah, PLN Gardu Induk Bayah. Ke depan, pihaknya akan berlanjut ke BUMN lainnya yang berada di Lebak Selatan.
“Tak hanya itu kegiatan ini akan menyusur ke perusahaan swasta baik PT dan CV yang berada di Lebak Selatan,”tuturnya.
“Mengapa Jasa Raharja gencar lakukan sosialisasi dan pendataan kepemilikan kendaraan dinas dan pribadi dalam kegiatan Sigap Action adalah untuk memudahkan dan memberikan pelayanan baik,”tambah dia.
Sementara Tim Leader PT PLN Jargi GI Bayah Adi Puswantoro mengaku dengan adanya sosialisasi dari Jasa Raharja Cabang Banten ini merasa terbantu karena memberikan pemahaman tentang kemudahan membayar pajak.
“Kami selaku pengguna kendaraan bermotor merasa berterima kasih atas kepedulian dr tim samsat guna mempermudah serta mengingatkan kita untuk berkewajiban bayar pajak kendaraan bermotor,”kata dia.
Diketahui, Jasa Raharja sebagai perusahaan BUMN yang tergabung dalam tim pembina Samsat juga berperan sebagai leader ketaatan pajak kendaraan bermotor untuk BUMN lainnya.
0 komentar:
Posting Komentar